Binjai- Lembaga Pemasyarakatan Kelas IIA Binjai melakukan Pembelajaran dan Pengenalan Tugas Fungsi Kepada CPNS TA 2021 di setiap seksi dan subseksi, Sabtu (23/04/2022).

Kegiatan ini dilaksanakan oleh 6 Orang CPNS yang terdiri dari, 1 Orang CPNS berjabatan Pelaksana/Terampil-Perawat Atas Nama, Reza Putra A.Md.Kep dan 5 orang CPNS berjabatan Penjaga Tahanan Atas Nama, M.Grace David, Lorenzius Yakub Nainggolan, Tri Sakti Girsang, Gagah Satria Eliasta, Tatar Tenisman Zebua, dan melakukan Pembelajaran di Tempat tugas Masing-masing.

“Pelaksanaan Pembelajaran dan Pengenalan tugas fungsi CPNS 2021 Lapas kelas IIA Binjai akan dimulai pada Hari ini, CPNS dibagi Tugaskan ke Seksi masing-masing dan diharapkan Untuk melapor ke Kasi dan Kasubsi untuk Memohon Arahan, diharapkan agar para Peserta CPNS Melakukan aktifitas pembelajaran dengan penuh semangat dan Tanggung Jawab” Sebut Plt. Kalapas Binjai, Sahata Marlen Situngkir.

Kaur Kepegawaian dan Keuangan pada kesempatan yang sama menyampaikan kepada Tim Humas ” kita harap dengan adanya percepatan pembagian Tugas CPNS, Kegiatan Pembelajaran dan Pengenalan Tugas Fungsi ini memberikan pembekalan sekaligus penguatan Karakter kedisiplinan,moral,integritas dan Profesionalisme dalam pelaksanaan tugasnya dilapangan dan pengimplementasian Kami PASTI pada Lingkungan kerjanya, Tutup Kaur Kepegawaian dan Keuangan, Sefendi Sinuhaji (AViD/humas)