Yogyakarta – Lembaga AR Learning Center melaksanakan pelatihan untuk menjadi penulis profesional melalui online aplikasi zoom yang dibuka oleh moderator Maulida Nurhasana,S.KG dan pembicara nya adalah seorang penulis profesional yang bernama Dr.(Cand) Alimuddin,S.H.I.,M.H.,C.HRD.,C.PW.,C.IJ.,C.CC.,C.PSE.,CT-ALC yang sekaligus juga merupakan Master Trainer of AR Learning Centre, Reporter Dubai Channel Network, Wakil Pimred Suarautama.com, Direktur Penerbit Alwas Mart Media, Direktur Kantor Hukum Para Legal Medan, Direktur Warkafe Buku Koran di Medan, Dosen Media Han Chiang College Malaysia.
Pelatihan online ini dimulai pada pukul 15.00 – 17.00 wib, Adapun peserta yang mengikuti dari berbagai kalangan baik akademisi, praktisi dan pekerja, Selain itu peserta juga mendapatkan manfaat seperti Predikat C.PW (Certified Profesional Writer) yang merupakan gelar non akademik, sertifikat kelulusan, catatan tertulis indikator kelulusan materi, E-Book materi, Voucher Training, relasi serta saling mengenal sesama peserta dari berbagi wilayah.(29/04/2022)
Coach Alimuddin menyampaikan “Untuk menjadi seorang penulis maka kita harus memahami terlebih dahulu dasar menulis, cara menerbitkan naskah, jenis – jenis penulisan sehingga pembaca dapat memahami dan mengerti apa yang ingin disampaikan oleh penulis, Semoga para peserta dapat menambah wawasan dengan mengikuti pelatihan ini serta dapat menjadi penulis yang handal namun nanti nya akan tugas yang harus diselesaikan merupakan bagian dari penilaian untuk mendapat gelar non akademik C.PW,”ucapnya.
Salah satu peserta training Andi,S.Kom.,SH mengucapkan terima kasih kepada AR Learning Centre karena sudah mengadakan pelatihan ini, sehingga dapat menambah pengetahuan untuk menjadi seorang penulis yang baik.
Pada akhir kesempatan Maulida selaku moderator AR Learning Center menyampaikan “Ucapan terima kasih kepada para peserta yang telah mengikuti pelatihan ini, Bagi peserta yang masih ingin ikut pelatihan lainnya dapat melihat melalui instagram AR Learning Center tentunya dengan para coach yang profesional sesuai dengan penguasan bidang masing-masing.(red)