SEMARANG – Pada Kamis (12/5/22), telah terjadi pencurian kendaraan bermotor roda di daerah Banyumanik.
Peristiwa tersebut diketahui tejadi sekitar pukul 04.50 wib. Awalnya korban memarkir sepeda motornya di teras rumah pada pukul 02.10 wib. Kemudian sekitar pukul 04.50, korban melihat sepeda motor miliknya sudah tidak berada di tempatnya lagi atau hilang.
Selanjutnya korban segera melaporkan ke Polsek Banyumanik. dan Segera Polsek Banyumanik Pawas 1 bersama dengan piket fungsi mendatangi tempat kejadian perkara (TKP).
Saat ini pihak kepolisian sedang menyelidiki pelaku pencurian kendaraan bermotor roda 2 ini salah satunya melalui cek cctv seputar TKP.
(Romauli)