Polisi Gerebek PETI Di Desa Sumber Datar,Tiga Unit Dompeng Ditemukan

JELAJAHPERKARA.COM || RIAU-

Jajaran Polsek Singingi menggrebek aktivitas penambang emas tanpa izin (PETI) di Desa Sumber Datar, Kecamatan Singingi, Kabupaten Kuantan Singingi (Kuansing), Provinsi Riau, Rabu (28/4/2021), sekira Pukul 10.00 Wib.

Dalam pengrebekan tersebut, Polisi menemukan sebanyak tiga unit Rakit atau dompeng. Satu unit sedang beroperasi dan dua unit tidak beroperasi.

Kapolres Kuansing AKBP Henky Poerwanto mengatakan, pengungkapan kasus ini merupakan hasil penertiban PETI di Wilayah Hukum Polsek Singingi.

“Saat personil ingin melakukan penangkapan terhadap pelaku PETI. Para pelaku peti melarikan diri dan personil melakukan pengejaran terhadap para pelaku peti tersebut serta melepaskan tembakan peringatan pelaku peti tetap melarikan diri,” kata Henky.

Henky menuturkan, alat rakit atau dompeng yang ditemukan oleh personil di lokasi, kemudian dilakukan tindakan pengrusakan terhadap 3 (tiga) unit rakit atau dompeng dengan cara dibakar.

“Adapun pelaksanaan penertiban PETI dipimpin oleh Kapolsek Singingi AKP ASDISYAH MURSYID SH beserta 12 orang personil Polsek Singingi,” ujar Henky.

(Anhar Rosal)

Mau punya Media Online sendiri?
Tapi gak tau cara buatnya?
Humm, tenang , ada Ar Media Kreatif , 
Jasa pembuatan website berita (media online)
Sejak tahun 2018, sudah ratusan Media Online 
yang dibuat tersebar diberbagai daerah seluruh Indonesia.
Info dan Konsultasi - Kontak 
@Website ini adalah klien Ar Media Kreatif disupport 
dan didukung penuh oleh Ar Media Kreatif